Minggu, 26 April 2020

Contoh Soal Penjas Kelas xi Semester 1 K13 Beserta Jawaban (Essay) Part-8

Melanjutkan Contoh Soal Penjas Kelas xi Semester 1 K13 Beserta Jawaban (Essay) bagian ke-7 (soal nomor 76-90), pilihan ganda Pendidikan Jasmani Kesehatan dan kelas 11 semester satu kurikulum 2013 bagian kedelapan dimulai dari soal nomor 91.

91. Jelaskan pengertian renang!
Jawaban:
Renang meurpakan salah satu gerakan yang dilakukan di dalam air.

92. Jelaskan cara melakukan renang gaya dada!
Jawaban:
Cara melakukan renang gaya dada:
a. bahu harus sejajar dengan air dan kedua tangan menjulur kedepan bersamaan dengan majunya badan.
b. tangan kembali ke belakang di bawah permukaan air sambil mendorong agar melaju cepat.
c. kedua kaki ditekuk dan ditarik kea rah depan, hingga kedua kaki merapatdan lurus kembali
d. kepala harus selalu berada di atas air, kecuali sewaktu start dan berputar balik
e. waktu berbalik dan finish harus menyentuh dinding dengan kedua tangan secara serempak dan sama tinggi dengan kedua bahu dalam sikap mendarat.

93. Jelaskan cara melakukan renang gaya bebas!
Jawaban:
Cara melakukan renang gaya bebas:
a. posisi dada dan wajah menghadap kepermukaan air
b. tangan secara bergantian digerakan jauh ke depan dengan gerakan mengayuh
c. kaki secara bergantian dicambukkan naik turun
d. bernapas dilakukan saat lengan digerakkan ke luar dengan air, yaitu ketika tubuh dalam posisi miring, kepala berpaling ke samping atau menoleh ke kiri atau ke kanan.

94. Sebutkan macam-macam peralatan yang digunakan dalam berlatih renang!
Jawaban:
Pakaian renang, kaca mata renang dan lain-lain

95. Bagaimana caranya agar kita aman di air pada waktu berenang?
Jawaban: kebijaksanaan guru

96. Jelaskan cara agar tubuh dapat mengapung di dalam air!
Jawaban:
Mengambang terlentang dilakukan dengan cara tarik ke belakang sampai dengan telinga terendam dalam air. Regangkan kedua tangan bentuk siku-siku pergelangan tangan tetap lurus dan rileks. Mengambang tegak lurus secara vertikal paling lazim digunakan yaitu gerakan tubuh dengan posisi tubuh tegak lurus di bawah permukaan air dan kepala tetap di atas permukaan air sebatas dagu, sedangkan untuk gerakan tangan dan kaki digerakan untuk keseimbangan agar tubuh tetap melayang dipermukaan air.

97. Mengapa renang gaya dada disebut gaya katak?
Jawaban:
Karena gerakan pada renang gaya dada mirip dengan katak yang sedang melompat.

98. Sebutkan teknik dasar renang gaya dada!
Jawaban:
Teknik gerakan tangan, gerakan kaki, sikap tubuh, dan pengambilan napas.

99. Bagaimanakah cara melakukan gerakan posisi badan pada renang gaya bebas?
Jawaban:
Posisi tubuh pada waktu renang gaya bebas harus rata-rata air (streamline) mulai dari kaki hingga kepala.

100. Jelaskan gerakan tangan dalam renang gaya bebas!
Jawaban:
Gerakan tangan pada renang gaya bebas:
a. ambil napas. Telapak tangan menghadap ke atas
b. angkat siku, biarkan telapak tangan ikut bergerak juga
c. siku harus dalam keadaan ditekuk 90 derajat sewaktu telapak tangan bergerak melewati wajah
d. jangkauan tangan ke depan melewati udara di atas air
e. ujung jari harus menyentuh air lebih dahulu dari pada siku
f. putar wajah kea rah bawah, luruskan tubuh, meluncur, kedua tangan terjulur ke depan
g. kayuh, masuk ke posisi meluncur miring pada sisi tubuh yang sebelah, wajah tetap menghadap ke bawah dan tembusan napas.
h. lakukan gerakan yang sama dengan tangan satunya

Lanjut ke soal nomor 101-115 => Contoh Soal Penjas Kelas xi Semester 1 K13 Beserta Jawaban (Essay) Part-9